ViralOke – Penasaran dengan Gameplay Skill Hero Baru Phoveus Mobile Legends? Kali ini kita akan membahasnya dan juga penjelasan mengenai skill milik hero satu ini.
Phoveus adalah hero dengan role fighter yang baru saja resmi dirilis di advanced server mobile legends.
Penampilannya tampak seperti gladiator dengan senjata bola besi berduri berwarna ungu gelap.
Dengan kehadiran hero fighter satu ini tentu akan menambah lagi koleksi hero fighter yang bisa dimainkan di ml.
Baca Juga : Bocoran 7 Skin Baru Mobile Legends Yang Akan Segera Hadir
Dari kemampuannya yang terlihat hero ini tampaknya dibuat untuk mengcounter hero-hero lincah dengan skill blink.
Apakah hero ini akan mendapatkan tempatnya di Meta Mobile Legends nantinya, mari kita simak penjelasannya berikut.
Penjelasan Skill Phoveus Mobile Legends
Pasif
Semua cooldown skill Phoveus akan berkurang 1 detik jika ada musuh yang melakukan blink atau charge skill dalam jangkauan 10 yard darinya.
Skill 1
Phoveus menghantam musuh, memberikan magic damage dan efek slow sebesar 25% selama 0.8 detik. Dapat distack 3x.
Damage ini bisa menyebar dan menyerang musuh disekitar.
Jika Phoveus berdiri didekat hantaman, dia akan mendapatkan shield. Skill 1 ini dapat di charge 3x.
Skill 2
Phoveus menciptakan area oculus, musuh yang terkena area akan mendapatkan efek slow 40% tanpa damage.
Setelah 1 detik, area akan lenyap dan menarik semua musuh yang berada diatasnya ketengan dan memberikan magic damage.
Skill 3
Ultimatenya ini hanya dapat digunakan jika ada musuh yang dash/blink dalam jarak 10 yard dari Phoveus.
Jika ada, skill ini akan membuat Phoveus langsung berpindah lokasi pada target dan langsung memberikan hantaman, memberikan magic damage. Selama 10 detik kedepan, skill 3 bisa digunakan berulang kali kepada musuh yang dah/blink.
Setelah 10 detik digunakan, skill ini akan mengalami cooldown.
Untuk tampilan lebih jelasnya kalian bisa melihatnya melalui video dibawah ini :
Nah, itu tadi Gameplay dan juga penjelasan mengenai skill dari Phoveus Mobile Legends, apakah kalian sudah mengerti tentang cara kerja skillnya?
Kemungkinan besar nanti akan ada sedikit penyesuaian jika hero ini sudah rilis pada server original untuk menjaga keseimbangan permainan.
Apakah hero baru ini nantinya akan dapat menjadi counter dari hero-hero meta sekarang yang mempunyai kemampuan blink luar biasa seperti benedetta contohnya, mari kita tunggu perilisannya nanti.
Akhir Kata
Sekian artikel dari kami kali ini mengenai Gameplay Skill Hero Baru Phoveus Mobile Legends semoga informasi dari kami bermanfaat buat para pembaca VO.
Jangan lupa untuk mengikuti update terbaru dari kami dengan cara mengaktifkan subscribe notifikasi agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru dari kami.
Tinggalkan komentar