ViralOke – Genshin Impact menawarkan suatu fitur menarik yang jarang ada di game Action RPG lainnya yaitu memanjat tebing atau bukit, namun diperlukan stamina yang cukup agar kamu tidak jatuh, kali ini kita akan membagikan tips cara mendaki Genshin Impact tanpa kehabisan stamina.
Kalian pasti menantikan update terbaru dari Genshin Impact yang akan semakin kaya akan fitur baru, karakter, senjata, story dan juga map luas untuk dijelajahi.
Ada banyak item yang bisa di cari untuk difarming seperti peti harta, item untuk ascend atau pecahan batu amenoculus dan geoculus yang berguna untuk menaikkan statue.
Namun biasanya para player mengalami kendala seperti terjatuh saat tengah menanjat tebing tanpa memperkirakan penggunaan stamina yang terbatas.
Baca Juga :
Demi mengatasi masalah tersebut, kami membagikan tips cara mendaki Genshin Impact tanpa kehabisan stamina atau energi.
Cara Mendaki Genshin Impact Tanpa Kehabisan Stamina
Berikut beberapa cara yang bisa kalian lakukan saat mendaki agar tidak kehabisan stamina.
1. Mencari Pijakan Saat Mendaki
Hal yang menjadi dasar saat mendaki atau memanjat tebing di GI adalah memperkirakan stamina yang cukup dan mencari suatu pijakan yang kira-kira bisa kalian capai dengan menggunakan stamina kalian.
Nantinya saat mencapai celah lekukan atau pijakan kalian bisa berhenti sejenak dan membiarkan bar stamina mengalami recharge hingga terisi penuh kembali, baru kemudian kalian melanjutkan pendakian, lakukan hal ini sampai bisa naik ke paling atas atau puncak.
2. Hindari/Jangan Terus Melompat
Yang kedua harus kalian lakukan adalah jangan terus melompat saat memanjat tebing karena hal ini akan membuat stamina karakter yang kalian gunakan lebih cepat habis dan mempunyai resiko terjatuh lebih cepat.
Biasanya para pemula sering kali melakukan kesalahan ini saat memanjat apalagi jika stamina yang dimiliki masih sedikit karena belum menaikkan level statue.
Alangkah baiknya jika setelah melompat merayap terlebih dahulu beberapa langkah karena lebih hemat dan membuat jangkauan panjat lebih jauh.
3. Menggunakan Skill Geo MC
Tips berikutnya adalah yang paling direkomendasikan, kalian bisa mengganti skill bawaan MC yang sebelumnya Anemo menjadi Geo.
Dengan kekuatan geo kalian akan mendapatkan skill yang bernama Starfell Sword yang mampu menciptakan bongkahan batu berbentuk drum.
Bongkahan batu ini bisa kalian jadikan sebagai batu loncatan saat memanjat tebing dan bisa diarahkan dengan mudah, dan lagi cara ini tidak memerlukan stamina karena kalian bisa memijak batu setiap saat membuatnya.
4. Mempersiapkan Makanan Pengisi Stamina
Cara berikutnya saat mendaki Genshin Impact tanpa kehabisan stamina adalah dengan mempersiapkan bekal makanan yang mampu mengisi stamina.
Makanan ini bernama Northern Smoked Chicken, kalian bisa membuatnya dengan menggunakan bahan 1 smoked fowl, 1 onion dan juga 1 cabbage kemudian memasaknya, jadi deh.
Kalian bisa mempersiapkan makanan ini pada backpack kalian untuk berjaga-jaga, menggunakan makanan juga bisa kalian lakukan saat keadaan darurat, misalnya ketika stamina kalian hampir habis namun tidak menemukan pijakan saat memanjat.
Pada saat itu buka tas kalian lalu memakan makanan ini maka stamina akan terisi kembali dalam kondisi memanjat tebing.
5. Menggunakan Skill Barbara “Let the Show begin♫”
Yang terakhir adalah menggunakan Skill dari karakter Barbara selain bisa melakukan heal ternyata skill ini juga bisa membuat mengurangi konsumsi stamina sebesar 12% pada tahap awal, kalian bisa mendapatkan talent ini setelah melakukan ascend.
Skill ini cukup membantu dalam melakukan penghematan stamina baik itu berlari, berenang, terbang/gliding, dan memanjat.
Nah, itu tadi beberapa tips yang bisa kami berikan untuk mengatasi masalah stamina saat melakukan pendakian di Genshin Impact.
Jika kalian punya solusi lain untuk mendaki Genshin Impact tanpa kehabisan stamina silahkan berikan pendapat kalian dikolom komentar.
Akhir Kata
Sekian dulu artikel dari kami kali ini mengenai 5 Tips Mendaki Genshin Impact Tanpa Kehabisan Stamina semoga bermanfaat buat para pembaca sekalian.
Jangan lupa untuk mengikuti update terbaru dari kami dengan cara mengaktifkan subscribe notifikasi agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru dari kami.
Tinggalkan komentar