Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 Mobile Legends

Gaming +62

0 Comment

Link
Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 Mobile Legends
Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 Mobile Legends

ViralOke – Kali ini kita akan membagikan Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 Mobile Legends resmi.

MPL ID sendiri adalah laga Esport berskala Nasional yang diselenggarakan oleh game Mobile Legends diadakan hanya beberapa kali hingga sampai Season 6 pada hari ini.

Saat ini pasti semua para penggemar Mobile Legends Bang Bang pasti sedang menunggu saat babak Playoffs MPL ID Season 6 yang beberapa hari lagi akan digelar.

Antusias dari para penggemar untuk mendukung tim yang akan bertanding dan juga menyemangati para Pro Player Idola mereka cukup tinggi dengan banyaknya penonton Livestream dari Turnamen Online ini di Youtube, Nimo TV, Siaran TV RCTI+ dan media lainnya.

Baca Juga :

Setelah melalui babak Reguler Season pada 8 Minggu yang lalu 8 tim yang bertanding kini tinggal tersisa 6 team saja, setelah tim dari Geek Fam dan Aura Fire tidak lolos menuju babak playoffs karena menduduki posisi dengan point terendah di klasemen.

Klasemen Babak Reguler-Season

Berikut daftar peringkat klasemen babak reguler yang sudah terlewati dengan skor akhir sebagai berikut.

Klasemen Babak Reguler-Season
Klasemen Babak Reguler-Season

Posisi teratas diisi oleh Alter Ego (AE) dengan 14 point setelah berhasil memenangkan 11 kali pertandingan dengan 3 kali kekalahan, dan menduduki puncak klasemen reguler.

Sementara itu pada posisi kedua ada RRQ Hoshi yang berhasil menggeser Onic Esports dengan 11 poin dari 10 kali menang dan 4 kali kalah.

Posisi ketiga ada Onic Esports dengan 9 poin dan kemenangan match 10 dan 4 kalin kalah sama dengan RRQ namun perbedaannya ada di kemenangan Game yang lebih rendah dari RRQ Hoshi.

Pada posisi keempat diisi oleh Bigetron Alpha (BTR) mempunyai 3 point dengan 8 kali menang dan 6 kali kalah.

Posisi kelima ada Genflix Aerowolf dengan 0 Agg Point setelah mengalami 7 kali menang match dan juga 7 kali kalah match.

Posisi terakhir atau ke enam terdapat Evos Legends dengan jumlah point -1 karena jumlah menang game lebih rendah dari kalah game dengan 7 kali menang match dan 7 kali kalah match.

Itu tadi hasil akhir dari klasemen Reguler MPL ID season 6 Mobile Legends berurutan dari yang tertinggi hingga yang terendah dan juga team yang sudah tereliminasi atau tidak lolos kebabak selanjutnya.

Jadwal Playoffs MPL ID Season 6

Buat yang sudah nggak sabar, berikut jadwal resmi babak Playoffs MPL ID Season 6 yang telah dirilis oleh pihak penyelenggara MPL, silahkan lihat gambar dibawah.

Jadwal Playoffs MPL ID Season 6
Jadwal Playoffs MPL ID Season 6

Babak playoffs akan dimulai pada tanggal 16 Oktober 2020 hingga 18 Oktober 2020 dan berlangsung selama 3 hari untuk menentukan siapa yang akan menjadi juara.

Akan terjadi Big Match pada hari pertama antara Onic Esports melawan Evos Legends pada pukul 13:00 WIB pada match pertama.

Selanjutnya match kedua Bigetron akan melawan Aerowolf pada pukul 16:00 di match kedua.

Sementara itu posisi teratas klasemen yaitu Alter Ego dan juga RRQ Hoshi masih menunggu lawan mereka dari tim yang memenangkan Match 1 dan juga Match 2.

Untuk pelaksanaannya sendiri tampaknya akan masih menjadi pertandingan Online atau dengan sistem daring karena saat ini kita masih dalam kondisi yang kurang baik akibat wabah.

Bagaimanakah keseruan dari Match yang akan terjadi pada babak Playoffs ini, mari kita tunggu seminggu lagi.

Setiap team akan bertarung habis-habisan untuk mendapatkan gelar sang juara MPL ID Season 6, dengan strategi, meta dan gaya permainan mereka masing-masing.

Dukung team favoritmu, menurutmu manakah team yang berhasil menjadi juara dari MPL ID Season 6 ini? jangan sampai ketinggalan, langsung saja kamu simpan Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 ini ya guys.

Akhir Kata

Sekian dulu artikel kami kali ini mengenai Jadwal Playoffs MPL ID Season 6 Mobile Legends semoga bermanfaat buat para pembaca sekalian.

Jangan lupa untuk mengikuti update terbaru dari kami dengan cara mengaktifkan subscribe notifikasi agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru dari kami.

Tags:

Share:

Related Post

Tinggalkan komentar