Emblem Mobile Legend Terbaik

Emblem Mobile Legend Terbaik
Emblem Mobile Legend Terbaik

ViralOkeMobile Legends Merupakan game MOBA di android atau ios yang sangat populer di kawasan Asia.

Di kembangkan oleh Moonton membuat mobile legends semakin membaik dalam perkembangannya hingga saat ini.

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang emblem mobile legend terbaik.

Sebenarnya kalau dikatakan emblem terbaik ml itu tidak ada, karenanya semua kembali kepada kecocokan hero dengan emblem tersebut dan juga build item yang akan di buat.

Jika bertujuan menggunakan hero marksman tentu akan memilih emblem marksman, dan hero tanker tentu akan menggunakan emblem tank agar lebih maksimal performa hero tersebut disesuaikan juga dengan build item.

Sebelum membahas emblem mobile legend terbaik, mari kita ketahui terlebih dahulu apa itu emblem.

Apa Itu Emblem Mobile Legend?

Emblem Mobile Legends merupakan statistik dasar hero yang dapat di pilih berdasarkan karakteristik yang akan ditambahkan.

Jadi emblem merupakan tambahan status kekuatan atau point tersendiri untuk hero yang akan digunakan Emblem Mobile Legend Terbaik.

Tedapat 9 kategori emblem yang dapat kalian pilih pada mobile legend saat ini :

  • Emblem Physical
  • Emblem Magical
  • Emblem Tank
  • Emblem Jungle
  • Emblem Assasin
  • Emblem Mage
  • Emblem Fighter
  • Emblem Support
  • Emblem Marksman

Untuk emblem physical dan Magical merupakan emblem dasar atau Common yang sudah terbuka pada saat kalian membuat akun baru.

Sedangkan untuk ketujuh emblem lainnya merupakan emblem Custom yang harus kalian buka menggunakan 500 Magic dust agar dapat digunakan.

Emblem dapat kalian tingkatkan dari level 1 sampai level 60 pada saat max.

Pada level tertentu kalian akan mendapatkan talent point, yang nantinya akan digunakan untuk menambah isian talent pada emblem.

Untuk mendapatkan talent point emblem, kalian harus meningkatkan level emblem kalian.

Semakin tinggi tentu saja akan sangat berbahaya buat musuh kalian, dan membantu kalian memenangkan pertempuran.

Baca Juga :

Fungsi Emblem Mobile Legend

Seperti penjelasan diatas emblem memberikan tambahan status dasar pada hero yang akan kalian gunakan, sesuai peran yang di inginkan.

Misalnya jika kalian ingin menggunakan hero fighter, kalian menggunakan emblem fighter maka akan mendapatkan tambahan status seperti physical attack dan lifesteal.

Emblem Mobile Legend Terbaik

Ada juga fitur unik yang diberikan dari emblem yaitu skill pilihan pada emblem.

Skill emblem ini berbeda-beda pada setiap emblem dan memiliki kegunaannya masing-masing.

Keunggulan spell ini sebaiknya kalian manfaatkan sebaik mungkin.

Apakah Emblem Mobile Legend Penting

Emblem Mobile Legends sangat penting karena merupakan salah satu faktor penentu kemenangan.

Dengan menggunakan emblem yang lebih unggul daripada team musuh tentu akan sangat menguntungkanmu.

Karena kamu dapat lebih mendominasi pada early game, dan mendapatkan farming lebih banyak daripada team musuh untuk segera memenangkan pertandingan.

Bayangkan bila level emblem yang kalian gunakan masih rendah, maka game akan terasa sedikit berat.

mm dan assasin kesulitan farming atau lama pada early game karena level emblem yang rendah.

Tank menjadi mudah di kill karena level emblem rendah atau menjadi lunak karenanya.

Apalagi jika kalian sampai salah memilih emblem pastinya jadi korban bully oleh team kalian sendiri guys.

Cara Cepat Upgrade Emblem Mobile Legend

Cara cepat upgrade emblem mobile legend yang dapat kalian lakukan adalah dengan cara mengumpulkan pecahan emblem dan juga magic dust, karena nantinya akan digunakan untuk mengupgrade emblem.

Kalian bisa menggantinya dengan membayar diamond agar psoses upgrade emblem lebih cepat.

Dengan maksimalnya set emblem kalian maka tentu emblem tersebut akan menjadi emblem mobile legend terbaik.

Trik cara cepat dari saya untuk menaikkan emblem adalah dengan cara membeli peti chest yang berguna untuk mengupgrade emblem yang akan direset setiap minggunya pada shop.

Lucky Standard Emblem Chest, Standard Emblem Chest, Lucky Emblem Pack merupakan pilihan box yang dapat kalian beli untuk meningkatkan emblem ke level max.

Ingat kumpulkan BP atau battle point yang banyak agar kalian dapat membeli ketiga box tersebut.

Cara Reset Emblem Mobile Legend

Cara reset emblem mobile legend terbaik dengan mudah caranya, pastinya kalian sudah tahu sendiri.

Dengan mereset emblem mobile legend kita dapat mengubah talent emblem sesuai keinginan kita agar lebih cocok.

Cara Reset Emblem Mobile Legend
Cara Reset Emblem Mobile Legend

Berikut cara reset emblem mobile legend:

  1. Buka Game Mobile Legend
  2. Saat sudah masuk, pilih pada tab Prep pada posisi paling kiri bawah
  3. Kemudian pilih lagi menu emblem
  4. Pilih emblem yang yang ingin kalian reset
  5. Selanjutnya tekan tombol disebelah talent point dengan tanda panah berputar.
  6. Setelah itu kalian bisa mengatur ulang emblem kalian.

Emblem Mobile Legend Terbaik

Emblem mobile legend terbaik merupakan emblem yang sudah di tingkatkan hingga level maksimal dan digunakan sesuai dengan role hero yang digunakan.

Settingan pada talent emblem juga merupakan hal yang harus diperhatikan untuk mendapatkan settingan yang cocok bahkan para top player memberikan settingan yang berbeda pada setiap hero yang mereka gunakan.

Pengaruh yang diberikan emblem sangat besar terutama pada early game, karena setiap hero belum memiliki tambahan build item mereka.

Berikut adalah guide atau panduan yang dapat kalian lihat rekomendasi emblem yang digunakan untuk setiap hero.

Emblem Yang DigunakanHero Yang Digunakan
Emblem TankTigerial, Akai, Minotaur, Lolita, Jhonson, Gatot Kaca, Kufra, Belerick, Uranus, Hylos, Baxia, Atlas
Emblem JungleMarsha
Emblem AssasinSaber, Fanny, Hayabusa, Natalia, Lancelot, Helcurt, Ling, Hanzo
Emblem MageAlice, Nana, Karina, Eudora, Gord, Kagura, Cyclops, Aurora, Vexana, Harley, Odette, Zhask, Pharsa, Gusion, Valir, Chang’e, Selena, Vale, Lunox, Kimmy, Harith, Kadita, Faramis, Guinevere, Esmeralda, Lilia, Silvanna, Cecilion, Luo Yi
Emblem FighterBalmond, Alucard, Bane, Zilong, Freya, Chou, Sun, Alpha, Ruby, Hilda, Lapu-lapu, Roger, Argus, Jawhead, Martis, Aldous, Leomord, Thamuz, Minsitthar, Badang, Terizla, X Borg, Dyrroth
Emblem SupportDiggie, Angela, Estes, Rafaela, Faramis, Carmila, Kaja, Grock, Franco
Emblem MarksmanMiya, Bruno, Clint, Layla, Yi Shun-shin, Moskov, Karrie, Lesley, Hanabi, Claude, Granger, Wanwan, Popol & Kupa, Irithel
Rekomendasi Emblem Mobile Legends Terbaik Untuk Setiap Hero

PNG Emblem Mobile Legend

Emblem Physical Max
Emblem Physical
Emblem Magical Max
Emblem Magical
Emblem Tank Max
Emblem Tank
Emblem Jungle Max
Emblem Jungle
Emblem Assasin Max
Emblem Assasin
Emblem Mage Max
Emblem Mage
Emblem Fighter Max
Emblem Fighter
Emblem Support Max
Emblem Support
Emblem Marksman Max
Emblem Marksman

Akhir Kata

Sekian dulu postingan kali ini mengenai Emblem Mobile Legend Terbaik, semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca dan memberikan informasi yang berguna.

Jangan lupa ikuti update kami selanjutnya di ViralOke, Terimakasih sudah Berkunjung 😀

Tinggalkan komentar